Khazanah

Keutamaan membaca Al-Qur’an (1)

Al-Qur’an adalah jalan hidup setiap mukmin. Rahmat, syifa’ (obat), dan peta hidup bagi mukmin untuk menapaki jalan yang lurus (shirath Al-Mustaqim). Membaca Al-Qur’an adalah ibadah sangat utama, bahkan bagi mereka yang belum mengerti kandungan makna dari apa yang dibacanya.

Rasulullah Saw memotivasi umatnya agar bergiat diri untuk membaca dan mempelajari Al-Qur’an. Pada berbagai kesempatan, Beliau bersabda :

خَيْرُكُمْ مَنْ تَعَلَّمَ الْقُرْأَنَ وَعَلَّمَهُ

“ Sebaik-baik kalian ialah orang yang belajar Al-Qur’an dan mengajarkannya” (HR. Bukhari)

اِقْرَؤُو الْقُرْاَنَ يَأْتِي يَوْمَ الْقِيَامَةِ شَفِيْعًا لِأَصْحَابِهِ

“ Bacalah Al-Qur’an, karena ia akan datang pada hari kiamat sebagai juru syafaat bagi pembacanya (HR. Muslim)

Jadi, tunggu apa lagi, mari bersama giatkan diri untuk membaca dan mempelajari Al-Qur’an. Menghadiri majelis-majelis pengajian Al-Qur’an bersama para ulama. Bukankah tidak ada kata terlambat untuk memulai sebuah kebaikan, apalagi untuk kebaikan yang sungguh mulia yakni belajar Al-Qur’an.

 

 

Pondok Pesantren Al -Hikmah 2

Pondok Pesantren Al Hikmah 2 berlokasi di dusun Benda Kecamatan Sirampog Kabupaten Brebes Jawa Tengah. Membuka beragam unit Pendidikan mulai dari tingkat TK, MI, SMP, MTs, SMA, MA, SMK, MMA, Ma'had Aly, STAIA, AKPER serta Tahfidzul Qur'an. Informasi Lebih Lanjut, Hubungi Kami di (0289) 511 0772 / 432 445

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button