Mimpi Calon Penghuni Surga
Alhikmah-Pada zaman nabi SAW dulu, dari Imam Ahmad meriwayatkan dari Muhammad bin Qais bin Ubadah ,ia berkata,”saya sedang barada di masjid. Tiba-tiba datanglah seseorang yang diwajahnya terdapat tanda kekhusyukan. Ia sholat dua rakaat secara singkat.Orang-orang berkata ‘orang ini ahli surga’. setelah ia keluar saya mengikutinya sampai di rumahnya.
Sesampai di rumahnya, saya ikut masuk ke rumahnya,dan bercakap-cakap beberapa saat.Setelah akrab saya bertanya,”ketika engkau masuk masjid,orang-orang mengakatakan bahwa engkau ahli surga” orang itu menanggapi “maha suci Allah. tidak selayaknya seseorang mengatakan sesuatu yang tidak diketahuinya .”
Setelah itu orang tersebut menceritakan mengapa orang-orang mengatakannya ahli surga”sesungguhnya saya bermimpi seola-olah saya berada di taman indah,luas,dan hijau.Di tengah-tengah taman terdapat tiang besi.bagian bawahnya menancap kebumi,dan bagian atasnya menjulang ke langit . pada bagian tengahnya terdapat tali.Tiba-tiba ada suara menyuruh saya naik”Naiklah!!!” saya menjawab “saya tidak bisa”.
Kemudia datanglah pelayan ‘pelayan tersebut masih muda’, dengan menyingsingkan lengan bajuku dari belakang,seraya berkata”Naiklah!!” maka akupun naik hingga berhasil memegang tali .Ia berkata”peganglah tali itu”.Maka aku terbangun dan tali itu bena-benarberada di tanganku.
Kemudian aku menemui Rasulullah SAW. dan menceritakan kejadian itu kepada beliau.
Mendengar ceita yang telah di dengarnya,Rasulullah bersabda”taman itu melambangka taman ISLAM,tiang itu melambangkan TIANG ISLAM,.Dan tali itu adalah tali yang kokoh.Kamu akan selalu memeluk agama islam hingga mati”
Hadist ini di kemukakan dalam hadist imam Bukhari dan Muslim. Orang itu adalah Abdullah bin Salam r.a.