AgendaBerita

Uforia Hari Pertama Haflah Kubro

Berikut adalah hasil perlombaan perlombaan pada 17 Agustus 2018

  1. Panjat pinang

Panjat pinang merupakan suatu perlombaan yang mengolah ketangkasan dan juga kekompakan tim mereka satu sama lain harus menjaga komunikasi agar tetap kompak .

Panjat pinang diartikan sebagai bentuk perjuangan para pahlawan dulu untuk merebut kemerdekaan Indonesia yang tak mudah harus jatuh bangun & kegagalan.

alhasil Tim yang paling kompak kuat dan beruntung lah yang bisa mengibarkan bendera merah putih sebagai tanda kemenangan.

Panjat pinang ini dimenangkan oleh tim mualimin.

  1. Makan kerupuk

makan kerupuk merupakan lomba yang cukup menarik perhatian ,pasalnya lomba ini berbeda dari yang lain. Para Santri harus menyeimbangkan antara kaki dan mulutnya agar kerupuk bisa mudah dimakan perlombaan ini Diikuti oleh seluruh Santri yang ber minat dan kali ini dimenangkan oleh M Nazhif Al-Haq.

  1. Gebug bantal

gebug bantal berlangsung di balong perikanan MA Al-Hikmah dua. Para Santri sangat antusias mengikutinya karena kelucuan yang di miliki lomba ini .

pemain terbaik lah yang berhak memenangkannya.

  1. Estafet air

Estafet air atau berlomba Pemasukan air sebanyak banyaknya ke dalam ember secara estafet.

adzan Maghrib sebagai Penanda akhir perlombaan.

  1. MTQ

Perlombaan keindahan atau ke merduan suara dalam membaca Al-Quran ,juga menjadi ajang yang diikuti para Santri .

lomba ini diperuntukkan untuk perorda orda, setiap orda mewakilkan anggotanya untuk mengikuti lomba ini.

lomba ini akan dilanjutkan pada babak final nanti.

  1. MQK dan DA’i

yaitu lomba membaca kitab kuning atau gundul (kasifatussaja) dan Dakwah lomba ini juga diperuntukkan per orda.

seluruh peserta harus bisa memahami makna arti nahwu Shorof dan masalah-masalah far’i, begitu juga mereka harus bisa berdakwah yang bisa menarik masyarakat dan ke jalan yang benar.

perlombaan ini menjadi perlombaan terakhir pada hari ini  Lomba ini akan dilanjutkan pada babak final nanti.(i’am/red)

Pondok Pesantren Al -Hikmah 2

Pondok Pesantren Al Hikmah 2 berlokasi di dusun Benda Kecamatan Sirampog Kabupaten Brebes Jawa Tengah. Membuka beragam unit Pendidikan mulai dari tingkat TK, MI, SMP, MTs, SMA, MA, SMK, MMA, Ma'had Aly, STAIA, AKPER serta Tahfidzul Qur'an. Informasi Lebih Lanjut, Hubungi Kami di (0289) 511 0772 / 432 445

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button