Berita

Haflah Kubro, Piknik Keajaiban Dunia

Mau Piknik alias liburan ke berbagai obyek wisata dunia ? Stop. Tak perlu merogoh dalam-dalam saku anda untuk pergi melancong ke berbagai belahan dunia tempat wisata itu berada. Datang Saja ke acara haflah kubro seabad Al Hikmah (1911-2011). Beragam obyek wisata bertaraf dunia itu dapat Anda temukan disana.

Beragam obyek wisata berkelas dunia, mulai dari menara Eifel, Candi Borobudur, Piramida dan Spinknya, Taj Mahal, Colosseum hingga Masjidil Haram berjajar rapi di halaman depan kantor sekretariat Haflah Kubro, peringatan seabad Pondok Pesantren Al Hikmah, sabtu (18/06).

Meski dalam bentuk bangun rangun yang lebih kecil (miniatur-red), beberapa kejaiban dunia karya para santri ini nyatanya sanggup memesona setiap mata yang melihatnya.

Secara bergantian, para pemilik miniatur itu mempresentasikan hasil karyanya di depan dewan juri. Dimulai oleh OSIS MMA tingkat SLTP dengan menara Eifelnya, OSIS MA dengan Masjidil Haram, OSIS SMP Candi Borobudur, OSIS MTs Taj Mahal, OSIS MMA SLTA Piramida dan Spink hingga yang terakhir OSIS SMA dengan Colosseum.

Dalam presentasi ini, setiap presentator menjelaskan detil karya buatannya. Mulai dari proses pengerjaan, panjang lebar bangun ruang, biaya produksi hingga beragam bahan material  yang pembuatan.

Bahan-bahan seperti sabun, tepung terigu, bola-bola kecil, ranting-ranting cemara, paralon, steoroform, gabus, hingga triplek disulap oleh para santri menjadi adikarya yang mengesankan.

Ditengah padatnya aktivitas kesantrian, karya-karya  ini jelas patut diapresiasi. Dalam ruang kesibukannya, ngaji dan sekolah, para santri ini masih mampu menelurkan karya terbaiknya. (JA)

.

Pondok Pesantren Al -Hikmah 2

Pondok Pesantren Al Hikmah 2 berlokasi di dusun Benda Kecamatan Sirampog Kabupaten Brebes Jawa Tengah. Membuka beragam unit Pendidikan mulai dari tingkat TK, MI, SMP, MTs, SMA, MA, SMK, MMA, Ma'had Aly, STAIA, AKPER serta Tahfidzul Qur'an. Informasi Lebih Lanjut, Hubungi Kami di (0289) 511 0772 / 432 445

Related Articles

3 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button